Cek Kuota Modem Orbit Telkomsel Melalui Website dan Aplikasi

masuk ke akun untuk melihat Kuota Modem Orbit Telkomsel

Kotanopan.com. Produk Internet Orbit adalah layanan internet dari Telkomsel berbasis jaringan seluler telkomsel. Jaringan Orbit sendiri sama dengan jaringan terlkomsel sehingga jika di daerah anda tersedia Sinyal telkomsel secara otomatis anda bisa mengunakan jaringan Modem orbit.  Salah satu pertanyaan yang sering muncul adalah Cara Cek Kuota Modem Orbit Telkomsel Melalui Website dan Aplikasi. Meskipun Orbit sudah menyediakan Aplikasi namun masih banyak yang memilih melihat kuota internet Modem orbit melalui website Secara jarak jauh tanpa perlu tersambung ke jaringan orbit website. Kotanopan pernah menulis tentang salah satu produk modem orbit di artikel: Review Modem router Telkomsel Orbit A1 4G Untuk CCTV  Yang digunakan untuk router modem pada CCTV

Cara Cek Kuota Modem Orbit Telkomsel Melalui Website:
– Buka website “https://www.myorbit.id/login” melalui google chrome atau broswer yang biasa anda gunakan.
– Kemudian masukan Nomor Handphone yang anda gunakan atau E-mail yang digunakan untuk mendaftar Orbit sebelumnya.

login Cek Kuota Modem Orbit Telkomsel
login Cek Kuota Modem Orbit Telkomsel (myorbit)

– Lalu Pilih tombol “lanjutkan
– Jika e-mail atau nomor handphone benar dan terdaftar, anda akan diminta memasukan sandi akun orbit agar bisa masuk dan melihat sisa kuota pada modem orbit telkomsel.

Masukan password akun untuk Cek Kuota Modem Orbit Telkomsel

Masukan password akun untuk Cek Kuota Modem Orbit Telkomsel (myorbit)

– Masukan Sandi atau Password yang digunakan mendaftar sebelumnya
– Kemudian pilih “lanjutkan” setelah password dimasukan.
– Maka kita akan di bawa ke akun orbit, disana bisa dilihat Sisa kuota internet modem orbit langsung secara realtime.

masuk ke akun untuk melihat Kuota Modem Orbit Telkomsel
masuk ke akun untuk melihat Kuota Modem Orbit Telkomsel (myorbit)

– Akan terlihat juga Sisa masa aktif kuota internet pada modem Orbit.
Cara Cek Kuota Modem Orbit Telkomsel Melalui Website menurut kotanopan juga lebih efektif, karena tidak perlu instal aplikasi apapun. Cukup gunakan Browser dan langsung bisa dipakai baik melalui handphone ataupun internet.



Cara Cek Kuota Modem Orbit Telkomsel Melalui Aplikasi Myorbit.
Sebelum anda melanjutkan perlu kotanopan sampaikan bahwa beberapa modem orbit mungkin tidak selalu cocok dengan aplikasi myorbit. Sehingga jika anda tidak bisa melihat sisa kuota internet modem orbit melalui aplikasi, sebaiknya gunakan cara pertama yaitu melalui website.
Aplikasi MyOrbit tersedia secara gratis lewat PlayStore andorid dan App Store Aplple . Melaui aplikasi ini para pengguna dan pemilik modem orbit dapat melihat sisa kuota Telkomsel Orbit dengan langkah-langkah:
– Download dan instal terlebih dahulu aplikasi My Orbit melalui Play store untuk android.
– Buka aplikasi yang telah berhasil diinstal tersebut.
– Masukan alamat email atau nomor HP yang digunakan emndaftar.
– Masukan kata sandi akun orbit.
– Jika semua data sudah benar maka aplikasi akan langsung membawa ke akun orbit anda.
– cek sisa kuota Orbit di bagian “Paket Data Saya”
Baca juga:
Cara Membatasi akses internet dan blokir web pada modem HG8245H
Review Kualitas CPE 220 setelah 5 Tahun Pemakaian tahun 2023

Demikian artikel Cek Kuota Modem Orbit Telkomsel Melalui Website dan Aplikasi yang bisa kotanopan tulis. Beberapa keunggulan yang ditawarkan Telkomsel Orbit adalah. cara pemasangan yang mudah, Mengikuti jaringan Telkomsel 4G LTE yang cukup banyak di Indoesia, tidak perlu berlangganan bulanan artinya kita hanya perlu mengisi ketika dibutuhkan saja. Serta lebih mudah digunakan dimana saja dan kapan saja selama tersedia jaringan internet Telkomsel.

Meskipun demikian cara setting Modem Orbit ini masih cenderung agak susah dan Ribet untuk orang yang belum terbiasa berkutat dengan router dan modem. Jika anda berniat membeli produk orbit sebaiknya konsultasikan dengan orang yang sudah terbiasa mengunakan modem dan router agar tidak terjadi salah pengaturan serta mengakibatkan Modem tidak bisa digunakan nantinya.

Author: Mr. wics

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

six + 19 =