Kotanopan.com Kekurangan Dan kelebihan LNB satelite Parabola Ku Band versi pengalaman Admin kotanopan.com, sekedar berbagai untuk anda yang berfikir untuk menganti parabola C band dengan Ku band alangkah baiknya membaca artikel ini terlebih dahulu, terutama untuk yang hendak beralih ke Transvision ataupun ninmedia di Satelit Measat 3A ( Ku Band ) dan atau Measat 3B.
Segi kelebihan, pertama LNB Ku band ceNderung lebih simpel dan mudah pemasangan, dengan Mini parabola disk ukuran 60-80cm, kita sudah bisa menikmati siaran tv parabola pada transponder tipe Ku band.
Ukuran yang kecil tentu saja sangat menghemat tempat atau ruangan, bahkan bisa di tempel di dinding ataupun taruh diatas Atap Seng sekalipun. Ditambah semakin banyak siaran TV dan satelit yang mendukung Ku band di Indonesia saat ini, terutama setelah masuknya siaran di satelit Chinasat 11 Ku Band, yang konon memiliki banyak chanel gratisan untuk kita semua.
Harga perangkat satelit Ku band juga cenderung murah, disk bekas biasa admin beli sekitar 25.000 saja, dan LNB Ku band pernah admin beli Rp30.000 an / pcs, saat itu admin beli borongan 10 pcs karena memang sengaja mau admin bagi-bagi ke orang-orang seh, bukan sok kaya tapi memang kadang suka berbagi saja. Kabel dan Digital receiver atau DVB bisa kita sesuaikan dengan kebutuhan tentunya, meskipun digital sekarang kebanyakan sudah mendukung Ku Band universal juga.
Tracking yang menurut admin lebih mudah dan simpel, karena memang bentuknya kecil dan lebih mudah untuk digerakan daripada dish parabola tipe C band yang cenderung lebih besar, berat dan sulit diangkat dan di geser saat mencari siaran Parabola yang di inginkan, ditambah sinyal ku band bisa dibilang cukup merata di wilayah indonesia saat ini, tentu saja bahkan teknisi ataupun orang awam bisa dengan mudah menari siaran Ku band seperti yang admin tulis di, Cara Tracking Siaran Ninmedia dan Frekuensi TransPonder di satelit Chinasat 98 E KU Band Dengan bermodal artikel diatas, Insya Allah pemula pun akan bisa melacak satelite Ku band untuk siaran Ninmedia.
Setelah kelebihan, sekarang adalah saatnya membahas kekurangan LNB Ku band tentunya, salah satu kekurangan LNB satelit ku band yang masih sering terasa adalah, sulitnya mencari LNB ku band itu sendiri di beberapa daerah, bahkan di daerah admin Mandailing Natal sekedar mencari lnb Ku band saja memang sulit sekali, karena memanf masyarakat cenderung mengenal LNB parabola C band selama ini, namun solusinya kita bisa memesan ke toko langanan atau beli Online saja langsung.
Sinyal dan siaran sering hilang jika datang hujan deras, hal ini memang benar dan sering admin rasakan ketika hujan deras dan angin kencang, dimana dish parabola jika terkena hujan, maka mendadak sinyal kosong alias hilang total dan siaran ikut hilang, solusi yang biasa admin lakukan adalah menutup dish parabola dengan plastik hitam agak tebal, hehehe… sepertinya aneh, namun selama ini hal itu bekerja dengan cukup baik dan mudah.
baca juga :SCTV dan Indosiar Hilang dari Ninmedia? Ini solusinya
menurut admin, demikian artikel pembahasan Kekurangan Dan kelebihan LNB satelit Parabola Ku Band berdasarkan pengalaman, semoga membantu kita semua yang ingin beralih ataupun membeli parabola mini dengan LNB ku-band.