Hal Yang harus di Lakukan Setelah Menginstal Windows 10

Setelah Menginstal Windows 10 advance power

Kotanopan.com. Hal Yang harus di Lakukan Setelah Menginstal Windows 10, Saat ini Operasi sistem windows 11 adalah versi terbaru yang dikeluarkan oleh Microsoft, Meskipun windows 11 menjanjikan peningkatan performa dan pengalaman yang lebih baik, namun masih banyak pemilik Laptop yang ebrtahan dengan windows 10. Ada beberapa Hal penting yang sebaiknya dilakukan setelah anda menginstal windows 10 yang akan kotanopan jabarkan.

Setelah Menginstal Windows 10 Untuk pengalaman terbaik lakukan beberapa hal dasar dibawah sebagai pengaturan awal yang disesuaikan dengan kebutuhan anda, Seperti Regional negara, update, Windows defender serta pengaturan Update driver yang sesuai dengan perangkat keras.

Lakukan Hal ini Setelah Menginstal Windows 10

1. Cek Update Terbaru.

Setelah proses instal Windows 10 selesai, sebaiknya anda melakukan update.Untuk memastikan ketersediaaan update yang membawa pembaruan driver, fitur baru serta pembaruan keamanan yang berguna memaksimalkan fitur yang ada. Pada langkah ini anda harus terhubung ke internet.

Untuk melakukannya, buka aplikasi Settings kemudian buka Update & Security > Windows Update. Di halaman ini, klik Check for updates. Tunggu beberapa saat sekitar 2-3 menit, ia akan mulai mengunduh dan menginstal pembaruan. Jika diperlukan anda mungkin memerlukan restart.

Baca Juga:  Memperbaiki Laptop Tidak Bisa Nyambung Wifi Dengan Mudah

2. Pastikan Windows sudah Diaktifkan

Beberapa pengguna terkadang lupa untuk melakukan aktivasi setelah menginstal windows 10 mereka, karena saat ini sangat mudah untuk menginstal Windows 10 tanpa memasukan lisensi pada prosesnya. Jika Anda tidak memasukkan kunci lisensi atau tidak memiliki lisensi digital sebelumnya, sebaiknya Anda mengaktifkan Windows setelaha proses Instalasi selesai untuk mengakses semua fungsi dan fitur yang ada.

3. Mengatur Program default atau bawaan

Jika anda merasa kurang suka dengan aplikasi bawaan Windows 10. Anda dapat menggunakan aplikasi pihak ketiga dan menjadikan sebagai default. Misanya Chromer, firefox ataupun aplikasi pemutar musik dan pembuka dokumen seperti Nitro PDF.

Caranya, Buka Settings, lalu pilih System. Geser ke bawah hingga menemukan Default Apps. Lalu pilih aplikasi apa saja yang ingin dijadikan sebagai default untuk membuka sebuah dokumen atau tindakan tertentu.

4. Update Driver Perangkat.

Hal Yang harus di Lakukan Setelah Menginstal Windows 10 berikutnya adalah , perbaharui dan sesuaikan Driver. Sekedar informasi Driver disini berbeda dengan “sopir” pada kendaraan ya, namun sebuah Program khusus yang memungkinkan Windows berkomunikasi dengan baik terhadap perangkat keras komputer. Misalnya Wifi, Layar Monitor, speaker dan lainya. Driver biasanya disediakan oleh produsen perangkat keras, namun ada kalanya driver yang disediakan tidak selalu berjalan mulus untuk versi windows 10 atau terbaru.

Baca Juga:  Startpage Mesin Pencari Pesaing Google dan Yandex

Anda tidak perlu terlalu khawatir mengenai hal diatas, windows 10 umumnya memiliki “device manager” untuk melakukan pembaharuan driver pada perangkat. Klik Logo Windows pada keyboard kemudian ketik “device Manager“.

Setelah Menginstal Windows 10 Update Driver
Setelah Menginstal Windows 10 Update Driver

Maka akan muncul pilihan yang tersedia klik bagian tulisan yang muncuk dan buka menu yang ada. Perhatikan apakah ada beberapa tanda tanya (?) dibagian tersebut? Jika adana klik kanan di tanda tanya kemudian pilih “update driver SOftware“. Lakukan hal ini untuk menghilangkan semua tanya tanya yang ada di device manager, Windows akan menginstal sendiri driver universal untuk perangkat yang memerlukan pembaruan Melalui Device Manager.




5. Instal Software Windows Yang diperlukan.

Setelah Menginstal Windows 10 mungkin anda akan melihal tampilan Windows 10 hadir dengan aplikasi bawaan untuk berbagai keperluan dasar, tetapi banyak Program Windows penting launya yang belum diinstal sebelumnya. Hal ini harus anda lakukan sendiri seperti menginstal browser, antivirus untuk keamanan, Editor gambar, edit dokument seperti Excel, Word dan lainya perlu anda instal secara manual.

6. Nonaktifkan Item Startup jika Tidak Diperlukan

Beberapa aplikasi sengaja mengatur dirinya sendiri untuk dijalankan saat windows dihidupkan, hal ini terkadang membuat komputer Anda membutuhkan waktu lebih lama untuk Menyala dan terkadang menjadi lebih lambat saat digunakan. Solusinya coba pengaturan Melalui Mode “endtask”

 Setelah Menginstal Windows 10, Nonaktifkan Item Startup jika Tidak Diperlukan
Menginstal Windows 10, Nonaktifkan Item Startup jika Tidak Diperlukan

Setelah selesai Menginstal Windows 10 anda bisa langsung Nonaktifkan Item Startup jika Tidak Diperlukan, pada windows 10 Pengaturan Start Up ada pada “end Task” Buka Task Manager dengan Ctrl + Shift + Esc , atau dengan mengklik kanan pada taskbar (bagian bawah layar komputer) dan memilih Task Manager. Pilih program yang sekiranya tidak penting dan “disable” pada bagian bawah.

baca juga:
Memperbaiki Keyboard Acer ES1-411 Tidak berfungsi Setelah Instal Ulang
Kenapa Trackpad Laptop tidak Bisa di Pakai Setelah Instal Ulang Windows

 

Nonaktifkan Item Startup  Setelah Menginstal Windows 10 jika Tidak Diperlukan
Nonaktifkan Item Startup Setelah Menginstal Windows 10 jika Tidak Diperlukan

7. Pengaturan manajenem Daya.

Pengaturan Daya pada windows 10 sering kali diabaikan oleh banyak orang, padahal menurut kotanopan.com ini adalah salah satu aspek penting. Berapa orang yang tidak menyadari bahwa laptop mereka kadang ada pada Mode “sleep” namun tidak menyadari dan mengira bahwa perangkat sudah benar-benar mati. Hal ini berpotensi membuat dokumen ataupun perangkat menjadi rusak karena kehabisan daya.




– Buka pada Settings > System > Power & sleep.
– Pilih bagian Change plan settings kemudian lakukan pengaturan Sleep dan Turn Off display sesuai kebutuhan.

Setelah Menginstal Windows 10 Pengaturan manajenem Daya.
Setelah Menginstal Windows 10 Pengaturan manajenem Daya.

– Kemudian masuk ke ‘ Change advanced power settings” untuk melakukan pengaturan Hard disk, Sleep, Power buttons and lid (ketika layar laptop di lipat), Processor power management, and Display / tampilan. Namun jika anda tidak faham dengan fungsi dibagian ini, maka biarkan saja default apa adanya.
Baca juga:
Cara Cek Password Wifi Di Laptop Dan Komputer Windows Tanpa Aplikasi
Perbaiki We Couldn’t Create a New Partition Or Locate An Existing One, saat instal ulang
Cara Install Ulang Windows 10 Dengan Flashdisk dan Rufus

10 advance power setting Setelah Menginstal Windows 10
10 advance power setting Setelah Menginstal Windows 10

8. Atur Windows Defender.

Salah satu fitur bawaan yang terkadang diabaikan juga adalah “windows Defender“. Sebagai antivirus bawaan untuk Windows 10 dan 11, cukup baik untuk banyak penguna. Fitur ini akan ada dan aktif ketika Anda mulai menggunakan Windows 10, Meskipun mampu melindungi PC Anda dari banyak jenis ancaman. Namun sebaiknya lakukan pengaturan untuk cara kerjanya serta perubahan untuk meningkatkan ketahanan komputer Anda serta mengoptimalkan kinerjanya sesuai kebutuhan.

Author: Mr. wics

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

five − four =