Mengatasi Video Yandex Buffering Lambat Dan putus-putus

Mengatasi Video Yandex Buffering Lambat Dan putus-putus (yandex.com)

Kotanopan.com. Jika Anda sering mengalami masalah buffering lambat dan putus-putus saat menonton video di aplikasi Yandex, jangan binggung dan resah. Kamu tidak sendirian di dunia ini yang merasakanya. Banyak pengguna Yandex juga mengalami hal yang sama. Tetapi jangan khawatir, ada beberapa cara untuk Mengatasi Video Yandex Buffering Lambat Dan putus-putus, dan akan kotanopan jabarkan.

.

Mengatasi Video Yandex Buffering Lambat Dan putus-putus (yandex.com)
Mengatasi Video Yandex Buffering Lambat Dan putus-putus (yandex.com)

1. Periksa Koneksi Internet Anda

Salah satu alasan utama video di Yandex buffering lambat atau putus-putus adalah koneksi internet yang tidak stabil. Pastikan bahwa koneksi internet Anda cukup kuat dan stabil saat menonton video di Yandex. Jika Anda menggunakan Wi-Fi, coba pindah untuk lebih mendekat ke sumber koneksi agar jaringan lebih stabil. Atau gunakan paket internet GSM minimal 4G.

2. Perbarui Aplikasi Yandex

Jika anda menggunakan APlikasi Yandex, tidak ada salahnya untuk memperbarui aplikasi Yandex ke versi terbaru di Play store untuk pengguna android. Terkadang masalah buffering lambat dan putus-putus dapat diatasi dengan memperbarui aplikasi Yandex. Versi terbaru juga bisa jadi memiliki perbaikan fitur yang dapat membantu meningkatkan kinerja pemutaran video.

3. Ganti VPN

Jika Anda mengalami masalah buffering lambat pada video Yandex karena batasan geografis dan pembatasan akses tertentu sehingga sudah menggunakan koneksi VPN, kamu bisa mencoba menggunakan VPN lainnya. Dengan mengubah lokasi virtual yang lebih dekat, sehinga dapat mempercepat koneksi internet dan meningkatkan kecepatan buffering video pada yandex, biasannya hal ini bisa menjadi mengatasi Video Yandex Buffering Lambat putus-putus

Baca Juga:  Download Aplikasi Tantan APK Untuk Android

4. Periksa Spesifikasi Perangkat

Jika masalah buffering video lambat terjadi hanya pada satu perangkat milikmu saja, mungkin ada masalah dengan perangkat tersebut. Pastikan bahwa perangkat yang digunakan memiliki spesifikasi yang mumpuni untuk menjalankan aplikasi Yandex dan sistem pendukungnya. Seperti RAM minimal 4GB memory yang mencukupi dan kondisi handphone tidak sedang terlalu panas. 

5. Cek Server Penyedia

Jika masalah buffering lambat terjadi secara tiba-tiba dan terjadi di hampir semua perangkat. Maka ada kemungkinan bahwa masalahnya adalah pada server penyedia layanan. Coba tunggu beberapa saat dan coba kembali secara berkala untuk memastikan apakah masalah tersebut sudah teratasi sepenuhnya.




6. Coba Ganti Kualitas Video

Jika Anda masih mengalami masalah Video Yandex Buffering Lambat, cobalah untuk mengurangi kualitas video yang sedang ditonton ke mode 240 ataupun 144. Dengan menjadikan tampilan ke resolusi yang lebih rendah, Anda dapat mengurangi beban pada koneksi internet dan mungkin dapat mengatasi masalah buffering. Selain itu, pastikan juga untuk menutup aplikasi atau tab yang tidak diperlukan saat menonton video di Yandex. Hal ini akan mengurangi beban perangkat dan koneksi.

Baca Juga:
Cara Setting Lokasi Yandex Tanpa Login Chrome dan Android
Cara Nonton video Yandex di Google Android Terbaru 2024
Perbaiki Kenapa Aplikasi Shopee Tidak Bisa Dibuka di Android

7. Hapus cache dan data Aplikasi Yandex

Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi Video Yandex Buffering Lambat adalah dengan menghapus cache serta data aplikasi. Cache adalah data sementara yang disimpan oleh aplikasi untuk mempercepat proses loading. Namun, terkadang cache yang terlalu banyak dapat membuat aplikasi menjadi lambat, karena terkadang cache memperberat kinerja aplikasi itu sendiri serta memenuhi penyimpanan.

Untuk menghapus cache aplikasi Yandex, kamu dapat mengikuti langkah-langkah berikut:
-Buka menu Pengaturan pada perangkat
-Cari dan pilih Aplikasi atau Manajer Aplikasi
-Cari aplikasi Yandex dan pilih
-Pada halaman informasi aplikasi, pilih opsi Hapus Cache dan hapus data
-Tunggu hingga proses penghapusan cache selesai,
-kemudian cobalah untuk menonton video lagi.
Selamat menonton.

Author: Mr. wics

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

twenty + eighteen =