Beberapa Fakta Windows 7 Yang Akan Berakhir Pada 14 Januari 2020

Kotanopan.com Windows 7 sejatinya diluncurkan Microsoft Sekitar 10 tahun yang lalu, dan hingga saat ini adalah salah satu Sistem Operasi yang sangat populer, meskipun nyatanya beberapa waktu yang lalu Microsoft menyampaikan bahawa dukungan terhadap  Windows 7 Akan Berakhir Pada 14 Januari 2020.
Faktanya, Microsoft telah mengakhiri dukungan utama untuk Windows 7 pada Januari 2015, yang mana artinya bahwa fitur-fitur baru telah berhenti ditambahkan, dan klaim garansi tidak lagi diterima.

Sehingga sebenarnya saat ini hingga tahun 2020 Windows 7 berada dalam fase perpanjangan dukungan.yang mana microsoft hanya menambal bug ataupun celah keamanan,  akan tetapi setelah 14 Januari 2020, Windows 7 akan benar-benar berhenti menerima dukungan apapun dari Microsoft.




Yang berarti Windows 7 bisa jadi akan menjadi incaran para penjahat cyber diluaran sana jika masih saja banyak orang yang bertahan dengan windows 7 yang bisa dikatakan sudah di suntik mati oleh Microsoft. Mengerikan bukan?
Mungkin hal ini juga patut kita pertimbangkan, apakah memang kita harus berganti mengunakan Windows 10 yang menurut admin cukup rumit. Apalagi untuk orang yang belum terbiasa mengunakan Windows 10.

Satu-satunya kabar baik adalah: Untuk pengguna Windows 7 Professional dan Windows 7 Enterprise, Anda dapat membeli Pembaruan Keamanan hingga Januari 2023.
Yang artinya ya harus bayar lagi untuk mendapat dukungan update  Windows 7 Professional dan Windows 7 Enterprise. Kalau selain 2 seri windows 7 yang admin sebutkan disamping, rasa-rasanya gak ada toleransi deh.

Author: Mr. wics

8 thoughts on “Beberapa Fakta Windows 7 Yang Akan Berakhir Pada 14 Januari 2020

  1. Windows 7 adalah salag satu sistem operasi sukses Microsoft. Saya cukup lama menggunakan Windows 7 dimulai saat awal rilis sampai akhirnya pindah ke Windows 10.

  2. Menurut saya sih kalau memang gk terlalu sering terkoneksi internet, atau memang jarang digunakan untuk kebutuhan penting / berat mending tetep stay di windows 7. Tapi kalo memang sering pake, atau di kantor kerjaan pake komputer dengan windows 7 yang selalu terkoneksi menurut saya mending beralih ke windows 10. Itung-itung kenalan sama teknologi terbaru Microsoft. Hehe.

    1. setuju setuju, saya beberapa kali coba bikin dual boot windows 7 dan windows 10 gagal terus, entah dimana salahnya

      1. Wew, terus terang saya malah gk suka dual-boot. Liatnya gk enak pas booting pake milih OS dulu. Btw, dibikin dual-boot karena mau coba ngetes windows 10 sebelum benar-benar beralih, ya?

        1. iya om, memang tampilan ribet, klo telat pencet kadang bablas ke OS defautl.
          pengen coba win10, karena saya rasanya masih berat pindah ke lain hati, terlanjur nyaman sama wind7,

    1. sebaiknya memang menurut microsof pindah saja ke wind 10, tapi menurut saya wind 7 terlalu bagus dan nyaman, udah telanjur nyaman gitu kira-kira.
      kalau harga Pembaruan Keamanan hingga Januari 2023 saya juga belum tau infonya om,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

five + twenty =