Mengenal Khodam Pendamping Manusia

Kotanopan.com . Mengenal Khodam Pendamping Manusia, Sesuai dengan judulnya kali ini admin kotanopan.com akan mencoba membahas sedikit hal metafisik dan menyerempet ke masalah klenik. yaitu Khodam pendamping, untuk yang sudah biasa berkecimpung di masalah mistik dan metafisika pasti tak asing lagi dengan hal ini.
Baca juga:Ilmu Kebal Kanuragan Dan Ilmu Hikmah, Masihkah ada di Era moderen Tahun 2020??

Secara umum dan bisa kita garis bawahi, khodam pendamping sendiri dapat diartikan sebagai makhluk halus yang berasal dari benda-benda pusaka tertentu, ilmu kebatinan ataupun yang memang sengaja dipanggil untuk keperluan dan tujuan tertentu, meskipun tidak dapat dipungkiri beberapa orang pun memiliki khodam pendamping yang berasal dari ilmu leluhur / gurunya yang diturunkan kepadanya.



Secara umum khodam pendamping juga memiliki aneka jenis wujud. Perwujudan khodam yang paling sering didengar oleh masyarakat adalah sejenis binatang dan jin yang menyerupai manusia. Sedangkan wujud khodam memiliki fungsi yang berbeda-beda tentunya, Meskipun pada Umumnya Khodam lebih kepada sesosok Djin, karena jin dapat berubah wujud tentu saja bentuk khodam juga tidak selalu sama antara satu dan lainya.

Ilustrasi pria, Dok: pixabay

Baca juga: Tambang Liring Darah, Karya Seni Mistik Pelet Dari Kalimantan Bagian 1
Pada umumnya, fungsi khodam pendamping adalah “menjaga” pemilik / tuannya dalam artian menjaga bisa jadi menjaga dari hal buruk yang mungkin saja akan menimpa sang empunya khodam, baik itu dari hal luar ataupun dari dalam dirinya. Apakah berarti Khodam pendamping itu baik? ya belum tentu juga, ada juga khodam yang terkadang tidak cocok dengan tuanya, hal ini biasa terjadi pada beberapa kasus semisal, khodam pemberian / warisan dari keluarga, atau khodam yang dipasangkan. Meskipun pada beberapa kasus yang admin tahu, khodam warisan leluhur memang cukup aman dalam hal kesetiaan kepada tuanya.

Author: Mr. wics

2 thoughts on “Mengenal Khodam Pendamping Manusia

Tinggalkan Balasan ke Mr. wics Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

20 + twenty =